Meresahkan, Belasan Anak Jalanan dan Pengamen di Kediri Diamankan

Belasan Anak Jalanan dan Pengamen di Kediri Diamankan

Belasan anak jalanan, pengamen, dan gelandangan telah terjaring razia petugas gabungan di beberapa titik Kabupaten Kediri. Petugas tersebut terdiri dari polisi, TNI, dan satpol PP.

Lokasi pengamanan sejumlah anak jalanan, pengamen, dan gelandangan tersebut meliputi Simpang Empat Bogo Plemahan, Simpang Lima Gumul, Simpang Empat Papar, dan Simpang Empat Pare.

Razia ini terselenggara untuk menciptakan suasana yang aman dan tertib. Hal tersebut karena banyak keluhan masyarakat yang merasa kurang nyaman atas perbuatan mereka yang mengamen dan meminta dengan cara kasar. Bahkan, sempat beberapa kali menggedor body kendaraan.

Agung Nugroho selaku Kasatpol PP Kabupaten Kediri mengungkapkan bahwa kegiatan razia ini menjadi salah satu upaya dalam menyikapi laporan dari warga yang merasa terganggu dengan kegiatan para gelandangan dan pengamen (gepeng) di jalanan.

Pasalnya, menurut pengakuan beberapa warga, gepeng tersebut terlalu kasar sampai tidak segan untuk mengedor body kendaraan sehingga warga ketakutan.

“Razia ini dilakukan karena adanya keluhan dari masyarakat yang terganggu dan resah atas perbuatan gepeng yang sedang mencari nafkah dengan cara yang tidak seharusnya, seperti saat tidak ada yang mau memberi uang, mereka langsung menggedor body mobil,” jelas Agung.

Agung juga menambahkan bahwa atas perbuatan gepeng tersebut, pengguna jalan merasa semakin takut.

Dari kegiatan razia ini, petugas berhasil menjaring 5 manusia silver, 7 anak punk, dan 6 pengamen. Mereka nantinya akan mendapatkan sanksi rehabilitasi selama satu pekan, serta pembinaan jasmani, rohani, dan fisik supaya tidak mengulangi perbuatan yang serupa ketika keluar dari tempat rehabilitasi.

“Pastinya, mereka yang telah diamakan akan mendapat sanksi rehabilitasi dalam waktu lebih dari satu minggu. Nanti, mereka akan menjalani pembinaan jasmani, rohani, dan fisik,” tutur Agung.

Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *