Wisata Hidden Gems di Bali yang Jarang Diketahui

Hidden Gems di Bali

Liburan akhir tahun tinggal mengitung hari. Pastinya kamu sudah mulai merencanakan ingin pergi berlibur di mana tahun ini. Bali menjadi salah satu destinasi wisata favorit sepanjang tahun. Mungkin kamu juga merasa bosan karena sudah pernah menjelajah tempat wisata terkenal di sana.

Eits! Jangan salah, Bali punya wisata hidden gems yang jarang diketahui. Kamu bisa mengunjungi lokasi wisata tersebut menggunakan Bali Travel. Berikut ini adalah beberapa hidden gems wisata di Pulau Dewata yang wajib kamu kunjungi. Let’s check this out!

Desa Pinggan

Jangan sampai kamu melewatkan kesempatan untuk mengunjungi Desa Pinggan. Highlight dari desa ini adalah view sunrise yang ciamik berlatar belakang Gunung Batur, ditambah dengan pemandangan berkabut yang menyelimuti Desa Pinggan.

Banyak spot-spot instagramable untuk melihat sunrise di sana. Agar mendapatkan pemandangan terbaik, setidaknya kamu harus berangkat antara jam 3 – 4 pagi dari Denpasar.

Savana Caldera Batur

Selanjutnya adalah Savana yang berada di area kaldera Batur. Kamu hanya perlu berkendara ke arah Toya Devasya. Sepanjang perjalanan, kamu bisa melihat pemandangan padang savana berwarna kekuningan. Ada satu spot yang cukup luas yang bisa kamu jadikan lokasi hunting foto-foto instagramble.

Padang Bunga Kasna (Taman Edelweiss)

Terletak di Pura Besakih, perlu sekitar 2 jam perjalanan menggunakan kendaraan dari Denpasar untuk sampai ke Padang Bunga Kasna atau yang terkenal dengan nama Taman Edelweiss. Harga tiket masuknya sekitar Rp 20.000 untuk wisatawan lokal.

Tempat wisata ini memiliki banyak spot foto instagramable yang pasti membuat kamu puas. Jika cuacanya sedang cerah, kamu akan bisa melihat pemandangan Gunung Agung dari dekat karena memang letaknya berada di kaki Gunung Agung.

Pantai Gunung Payung

Jika bosan ke Pantai Pandawa, ada pantai lain yang lokasinya dekat dengan pantai tersebut. Namanya Pantai Gunung Payung. Bisa menggunakan Google Maps untuk mengarahkan Bali Driver ke lokasi. Sesampainya di parkiran, kamu harus menuruni banyak anak tangga untuk sampai di tepi pantainya.

Namun, rasa lelahmu akan terbayar dengan pemandangan laut yang berwarna biru cerah nan jernih. Kamu akan merasa seolah berada di private beach karena belum banyak orang yang berkunjung ke sana.

Itulah beberapa destinasi wisata hidden gems Pulau Bali yang bisa masuk list liburanmu akhir tahun ini. Kunjungi balifinder.com untuk mengetahui tempat-tempat wisata di Bali lainnya yang tak kalah menarik. Selamat berlibur!

Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *