6 Jenis Buah yang terbukti Ampuh Menjaga Imunitas Anak

Setiap orangtua pasti ingin memberikan yang terbaik untuk kesehatan anak. Terlebih pada masa pandemi seperti ini, menjaga imunitas tubuh menjadi hal yang orangtua perhatikan. Salah satu cara meningkatkan imunitas adalah dengan memberikan vitamin untuk anak-anak.

Anak-anak memang memiliki daya tahan tubuh yang masih lemah sehingga rentan terkena berbagai penyakit. Oleh sebab itu, orang tua perlu semakin hati-hati dan selalu berupaya menjaga kesehatan buah hati.

Ada banyak makanan maupun suplemen yang baik dalam membantu menjaga maupun meningkatkan daya tahan tubuh pada anak agar tidak mudah terinfeksi berbagai penyakit.

Dari banyaknya makanan yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh anak, ternyata ada buah yang mampu meningkatkan kekebalan tubuh anak. Simak penjelasan berikut ini, ya!

Kelompok Berry

Ada banyak jenis berry yang berguna untuk meningkatkan daya tahan anak seperti blackberry, strawberry, blueberry, dan cranberry. Kelompok buah berry ini memang sudah terkenal kaya akan antioksidan seperti fitokimia dan flavonoid.

Antiokasidan ini bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh anak sekaligus melawan peradangan. Bahkan, buah ini bisa mencegah adanya radikal bebas yang merusak sel.

Buah berry, terutama blueberry mempunyai kandungan antihistamin alami yang bisa mengurangi peradangan dan gejalanya seperti pilek atau hidung tersumbat.

Aplukat

Buah yang satu ini memang terkenal kaya akan lemak baiknnya. Selain itu, aplukat juga mengandung vitamin E yang berguna untuk sistem kekebalan tubuh anak. Bunda bisa menambahkan buah alpukat pada menu makanan si Kecil, baik untuk sarapan maupun makan siang.

Apel

Apel adalah buah yang menjadi salah satu sumber serat dan gula alami yang bagus untuk anak. Kulit apel juga memiliki kandungan quercetin yang sejenis flavonoid yang bisa membantu dalam meningkatkan imunitas si Kecil.

Selain itu, kandungan apel tersebut juga bisa mengurangi terjadinya peradangan pada tubuh anak. Jadi, Bunda dapat menyajikan apel yang belum terkupas kulitnya untuk anak.

Pir

Tidak hanya mempunyai serat dan kalium yang tinggi, buah pir juga mengandung flavonoid pada kulitnya. Tentunya, kandungan tersebut bersifat antiinflamasi yang bagus untuk tubuh anak.

Bunda bisa menyajikan buah pir bersama kulitnya agar mendapatkan nutrisi yang lebih baik. Selain itu, buah pir juga kaya akan vitamin C yang sangat baik untuk meningkatkan imunitas anak.

Pisang

Selain rasanya yang enak, banyak anak yang menyukai buah pisang. Namun, tahukan Bunda jika buah pisang juga mampu meningkatkan daya tahan tubuh anak? Ternyata pisang juga kaya akan vitamin B6 yang sangat bagus untuk menjaga sistem kekebalan tubuh si Kecil. Tidak hanya itu, pisang juga menjadi buah yang baik untuk kesehatan usus, lho.

Jeruk

Buah jenis sitrus seperti buah jeruk memang mempunyai kandungan vitamin C yang mampu membantu meningkatkan kekebalan tubuh dan berperan sebagai antioksidan.

Selain itu, buah jeruk juga bisa membantu menyerap nutrisi yang masuk ke dalam tubuh seperti zat besi dan memperkuat daya tahan tubuh anak.

Nah, itu tadi merupakan sederet nama buah-buahan yang bisa membantu menjaga daya tahan tubuh anak agar terhindar dari berbagai infeksi penyakit.

Sebagai langkah meningkatkan imunitas buah hati, Bunda juga bisa memberikan suplemen daya tahan tubuh anak yang mengandung vitamin C. Bunda dapat mmeperoleh manfaat vitamin C dari redoxon kids.

Dengan suplemen berbentuk tablet kunyah dengan rasa jeruk, pasti anak-anak menyukainya. Suplemen ini bisa Bunda berikan jika anak sudah berumur di atas 6 tahun, ya!

Untuk mendapatkan informasi lebih detail mengenai redoxon kids, Bunda bisa mengunjungi www.redoxon.co.id. Semoga bermanfaat!

Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *